Penerapan Metode Mind Maping untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Kelas 5 Mata Pelajaran Matematika di Sekolah Dasar

Authors

  • Deswita D STKIP Kusuma Negara

Keywords:

Mind Maping, Metode, Hasil Belajar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk (1) memberikan gambaran yang tepat mengenai Penerapan Metode Mind Maping  untuk meningkatkan hasil belajar  matematika siswa di SDN Mekarjaya 5 yang valid, praktis dan efektif, dan (2) mengembangkan kegiatan berpikir  divergen dan kreatif. Produk pembelajaran yang dikembangkan adalah proses memetakan pikiran untuk menghubungkan konsep-konsep permasalahan tertentu dari cabang-cabang sel saraf membentuk korelasi konsep menuju pada suatu pemahaman dan hasilnya dituangkan langsung di atas kertas dengan animasi yang disukai dan gampang dimengerti oleh pembuatnya. Sehingga tulisan yang dihasilkan merupakan gambaran langsung dari cara kerja koneksi-koneksi di dalam otak. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas 5A SD Negeri Mekarjaya 5. Sampel yang diambil adalah kelas 5A yang berjumlah 30 siswa yang  diambil secara purposive sampling. Data yang terkumpul dalam penelitian ini berupa kemampuan siswa dalam membuat mind map, angket dan pedoman wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mind map dapat digunakan untuk meningkatkan hasil belajar  siswa. Kemampuan siswa membuat mind map sebesar 75% kategori baik sekali, 19% kategori baik dan 6% dengan kategori cukup. Selain itu siswa merespon baik (78%) setelah diterapkan pembelajaran menggunakan teknik mind map

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2019-02-28

Issue

Section

Original Research