Meningkatkan Hasil Belajar PPKn melalui Pembelajaran Kooperatif STAD
Keywords:
hasil belajar, student team achievement divisions.Abstract
Abstrak
Rendahnya hasil belajar yang diperoleh siswa menjadi alasan dilakukannya penelitian tindakan kelas. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Student Team Achievement Divisions (STAD) untuk Meningkatkan Hasil Belajar PPKn pada materi Dinamika Peran Indonesia dalam Perdamaian Dunia. Penelitian tindakan di kelas XI-PPKN SMAN 1 Sukajaya Bogor pada bulan Januari-Maret 2019 dan dilaksanakan dalam tiga siklus, setiap siklus terdiri dari empat tahapan yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi. Setiap akhir siklus diadakan penilaian terhadap hasil belajar. Hasil penelitian menunjukan bahwa terjadi peningkatan hasil belajar PPKn yang signifikan. Hal ini dibuktikan dengan prosentase ketuntasan belajar (KKM Sekolah 75) dan hasil rata-rata tes PPKn siswa kelas XI-PPKN pada setiap siklus meningkat yaitu pada siklus 1 = 56% nilai rata-rata 75,72; siklus 2 =74% nilai rata-rata 77,51; dan siklus 3 =88% nilai rata-rata 79 Aktivitas siswa pada setiap pertemuan dalam setiap siklusnya terus mengalami peningkatan. Berdasarkan hasil yang dicapai dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran Kooperatif STAD Untuk Meningkatkan Hasil Belajar PPKn siswa kelas XI-PPKN SMAN 1 Sukajaya Bogor.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2019 Prosiding Seminar Nasional Pendidikan STKIP Kusuma Negara

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.